Tugu Perguruan IKS PI Kera Sakti di Desa Pilangkenceng, Kini Berubah Menjadi Tugu Kampung Pesilat

 

MADIUN | lingkarindonesia.com - Tugu Perguruan IKS PI Kera Sakti yang berada di Desa Pilangkenceng yang telah lama di bangun, kini telah dirubah menjadi tugu umum dengan logo Kampung Pesilat Kabupaten Madiun.

Atas perubahan tersebut dibenarkan oleh Kapolres Madiun, AKBP Anton Prasetyo, SH , SIK, M.Si saat menghadiri penggantian logo tugu IKSPI Kera Sakti di Desa Pilangkenceng Kecamatan Pilangkenceng Kabupaten Madiun, Minggu kemarin (27/8).

"Menindak lanjuti keputusan Kesbangpol Jatim terkait Penertiban tugu bahwa tugu yang dibangun di fasilitas umum dapat menimbulkan/berpotensi menjadi konflik. Untuk itu tugu dengan logo perguruan ada yang di bongkar dan ada yang diubah menjadi logo Kampung Pesilat," jelasnya.

Selain Kapolres Madiun, kegiatan itu juga dihadiri Forkopimda Kabupaten Madiun, Pejabat Utama Polres Madiun, Muspika Kecamatan Pilangkenceng, Ketua IKS PI Kera Sakti Cabang Madiun, Ketua Paguyuban Kampung Pesilat Kecamatan Pilangkenceng, serta perwakilan warga IKS PI Kera Sakti Ranting Pilangkenceng.

Terkait kegiatan tersebut, AKBP Anton Prasetyo, SH, SIK, M.Si memberikan apresiasi kepada warga perguruan pencak silat IKSPI yang telah mematuhi aturan yang dikeluarkan oleh Pemerintah.

"Kami mewakili Pemerintah Kabupaten Madiun dan TNI - Polri mengapresiasi atas kesadaran warga perguruan silat yang mau patuh dan tertib terhadap aturan untuk melakukan pembongkaran tugu logo perguruan silat," ucapnya.

Ia juga menyampaikan dari 707 tugu perguruan silat yang ada di wilayah Kabupaten Madiun, hanya 57 yang berada di fasilitas pribadi dan sisanya berada di fasilitas umum.

"Dengan melakukan penertiban tugu perguruan silat yang ada di wilayah Kabupaten Madiun akan mengurangi atau menghilangkan potensi konflik antar perguruan silat," harapnya.

Sementara itu Ketua IKS PI Kera Sakti Cabang Madiun, Heri Susanto mengatakan Perguruan IKS PI Kera Sakti Cabang Madiun akan patuh dan tertib terhadap aturan yang telah dikeluarkan oleh Pemerintah.

"Diharapkan dengan bergantinya logo tugu dapat menjadikan situasi yang aman dan kondusif di wilayah Kabupaten Madiun, pungkas Heri. (Ryo)

COMMENTS

Pengunjung


Nama

Hukum dan Kriminal,455,Kuliner,4,Parlemen,144,Pemerintahan,356,Pendidikan,187,Peristiwa,635,POLITIK,152,Sosial Ekonomi,314,Wisata Budaya,53,
ltr
item
lingkarindonesia.com: Tugu Perguruan IKS PI Kera Sakti di Desa Pilangkenceng, Kini Berubah Menjadi Tugu Kampung Pesilat
Tugu Perguruan IKS PI Kera Sakti di Desa Pilangkenceng, Kini Berubah Menjadi Tugu Kampung Pesilat
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjDVH61zdlckFbtrx2-iFtjv8oFSPY3RB953hUEAarPeDAOdx3pqRiSTge7n8yoKQdMxC9uTVseVxgYxm-a3Tc-P1n2z9gmruFSx_JzRwzf0XxSWRccVLCf3NhiUyvW4rc3nrmi4j4efJS7cpJsRR0FXjik1Dy-621XfmOBkMyNEpsU50F2yG8F_H8JwZnV/s320/IMG-20230828-WA0031.jpg
https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEjDVH61zdlckFbtrx2-iFtjv8oFSPY3RB953hUEAarPeDAOdx3pqRiSTge7n8yoKQdMxC9uTVseVxgYxm-a3Tc-P1n2z9gmruFSx_JzRwzf0XxSWRccVLCf3NhiUyvW4rc3nrmi4j4efJS7cpJsRR0FXjik1Dy-621XfmOBkMyNEpsU50F2yG8F_H8JwZnV/s72-c/IMG-20230828-WA0031.jpg
lingkarindonesia.com
https://www.lingkarindonesia.com/2023/08/tugu-perguruan-iks-pi-kera-sakti-di.html
https://www.lingkarindonesia.com/
https://www.lingkarindonesia.com/
https://www.lingkarindonesia.com/2023/08/tugu-perguruan-iks-pi-kera-sakti-di.html
true
7668562360802467901
UTF-8
Loaded All Posts Not found any posts VIEW ALL Readmore Reply Cancel reply Delete By Home PAGES POSTS View All RECOMMENDED FOR YOU LABEL ARCHIVE SEARCH ALL POSTS Not found any post match with your request Back Home Sunday Monday Tuesday Wednesday Thursday Friday Saturday Sun Mon Tue Wed Thu Fri Sat January February March April May June July August September October November December Jan Feb Mar Apr May Jun Jul Aug Sep Oct Nov Dec just now 1 minute ago $$1$$ minutes ago 1 hour ago $$1$$ hours ago Yesterday $$1$$ days ago $$1$$ weeks ago more than 5 weeks ago Followers Follow THIS PREMIUM CONTENT IS LOCKED STEP 1: Share. STEP 2: Click the link you shared to unlock Copy All Code Select All Code All codes were copied to your clipboard Can not copy the codes / texts, please press [CTRL]+[C] (or CMD+C with Mac) to copy